Cara Disconnect Wi-Fi TANPA Mematikan Wi-Fi (macOS)


Bekerja menggunakan komputer tidak lengkap tanpa Wi-Fi ya Mams. Bagaimana tidak, internet sudah menjadi bagian kehidupan moderen yang tidak bisa ditinggalkan. Segala aplikasi, termasuk browser, media sosial dan email, hampir tidak mungkin diakses jika komputer tidak terkoneksi dengan internet. Dalam hal ini koneksi Wi-Fi yang lancar wajib hukumnya buat komputer Mac.

Tapi yang namanya produk buatan manusia, selalu bisa terjadi error. Pernah dong Mama lagi streaming video, eh, malah putus koneksinya. Pas sudah tersambung lagi, koneksinya justru sangat lemot dan bikin video loading tanpa memunculkan gambar. Kalau sudah begini biasanya yang dilakukan adalah memutus koneksi Wi-Fi dari Mac lalu menyambungkannya lagi.

Sebenarnya ada cara yang lebih efisien dari itu ya Mams. Dalam hal ini Mama tidak perlu mematikan Wi-Fi di Mac alias tidak perlu restart Wi-Fi. Yang perlu Mama lakukan adalah memutuskan koneksi dari jaringan Wi-Fi yang tengah aktif lalu mengoneksikannya lagi beberapa saat kemudian

Memutus koneksi Wi-Fi di Mac tanpa mematikan Wi-Fi

  1. Cari icon Wi-Fi yang ada di bagian kanan-atas layar Mac
  2. Klik 1x sembari menekan tombol alt (option) di keyboard
  3. Akan muncul centang pada nama jaringan Wi-Fi aktif yang terkoneksi dengan Mac.
  4. Klik "Disconnect from...." untuk memutus Mac dari jaringan Wi-Fi tersebut.
Dengan cara di atas, Wi-Fi di Mac tetap nyala tetapi tidak terkoneksi pada jaringan Wi-Fi yang sebelumnya Mama pakai. Sebaliknya, Wi-Fi akan mencari jaringan Wi-Fi aktif lain yang bisa Mama pilih dengan cara klik pada icon Wi-Fi di screen atas Mac.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama